100 Juta Dollar dari Youtube untuk Gaji Youtuber, Kreator Indonesia Termasuk Di Dalamnya
![]() |
Gambar : Dreamstime.com |
Pastinya untuk mendapatkan uang, Youtube mempunyai syaratnya sendiri, jumlahnya pun akan berbeda tergantung dari jumlah penayangan dan keterlibatan komunitas. Selain itu, pendapatan juga bergantung pada lokasi pemirsa dan berapa banyak konten Short yang dibuat. Uang senilai 100 sampai 10.000 dolar Amerika ini akan didistribusikan Youtube selama satu tahun yang berasal dari Short Fund yang berjumlah 100 Juta dollar Amerika
Sebagai syarat dasar, unggahan konten Short harus original, bukan berupa konten yang pernah diunggah di platform lain. Kreator harus berusia diatas 13 tahun dan pastinya harus berpegang teguh mematuhi pedoman Youtube.
Kamu mungkin bertanya-tanya, untuk apa Youtube menggelontorkan uang sebegitu banyak cuma buat membesarkan Shorts? Padahal untuk adsense aja perhitungannya minta ampun.
Aku rasa, ini adalah sebuah strategi yang dipilih youtube untuk menyaingi Tiktok dengan konsep videonya. Jangankan Youtube, bahkan Instagram pun sudah mengambil langkah untuk "lebih dulu" meniru konsep Tiktok dengan meluncurkan Instagram Reels, padahal ia punya konsep sendiri dengan IGTV miliknya, tapi nyatanya tetap memasukkan Reels ke fiturnya. Youtube pun sama, dengan analisany, ia percaya konsep video seperti itu adalah masa depan di dunia platform video digital, makannya ia berani bakar uang begitu banyak, toh banyak juga menurut kita kok bukan menurut perusahaan sebesar Youtube yang bagian dari Google.
Langkah Youtube dengan membayar konten kreatornya di Shorts juga sudah dilakukan Snapchat dan Tiktok, ia sudah berhasil menerapkan sistem ini dan membuat Tiktok menjadi pesaing yang menakutkan dari negeri seberang. Tiktok menawarkan dana untuk kreator sebesar 300 juta dollar AS selama tiga tahun kedepan, sementara Snapchat sedang menjalankan bagi-bagi uang total 1 juta dollar untuk pembuat konten dengan kinerja terbaik di Spotlight, fitur andalan miliknya.
Kembali ke Youtube, sayangnya untuk saat ini hanya kreator di Amerika, Inggris, Brasil, India, Jepang, Meksiko, Nigeria, Rusia, Afrika Selatan dan tentunya Indonesia yang dapat memanfaatkan dana tersebut. Jadi, buat kamu konten kreator, nggak ada salahnya buat coba pelajari Youtube Shorts dan mulai membuat konten terbaikmu di sana. Bukan saja karena tawaran menggiurkan dari Youtube, tapi aku yakin dengan prioritas tersebut, algoritma youtube pun akan sedikit memanjakan konten Youtube Shorts yang artinya kontenmu akan mudah terkatrol algoritma mereka.

Posting Komentar